bogortraffic.com, BOGOR– Bagi kamu yang ingin mencari tempat wisata alam yang masih asri dan cocok untuk healing tipis-tipis, Situ Cangkuang di Babakan Banten, Sirnajaya, Sukamakmur, Bogor Timur, bisa menjadi pilihan tepat.
Meskipun lokasinya termasuk hidden gem, keindahan alamnya tidak perlu diragukan. Dikelilingi pepohonan rindang dan udara yang sejuk, tempat ini membuat siapa pun betah berlama-lama menikmati suasana.
Bagi yang ingin merasakan pengalaman menginap, pengelola telah menyediakan glamping dan camping dengan harga yang bersahabat.
Tarif glamping:
- Rp400 ribu – Rp485 ribu/malam (tergantung hari)
- Kapasitas: 4–5 orang
- Lokasi: Glamping berdiri di atas air dengan desain warna krem dan dek kayu alami
Tarif camping:
• Rp250 ribu/tenda (sudah termasuk fasilitas)
Tiket masuk:
• Kunjungan biasa: Rp10 ribu
• Menginap: Rp35 ribu
Jika hanya ingin sekadar santai, Situ Cangkuang juga menyediakan warung kopi (warkop) dan gazebo untuk nongkrong bareng teman atau keluarga.
Fasilitas nongkrong:
- Gazebo dan saung natural
- Meja dan kursi kayu dari batang asli
- Spot duduk di atas batu besar yang dibuat nyaman
- Harga makanan mulai Rp5 ribu saja
Tips Berkunjung ke Situ Cangkuang
- Buka setiap hari
- Datang pagi saat weekend agar kebagian tempat
- Lokasi: Babakan Banten, Sirnajaya, Sukamakmur, Bogor Timur
Buat kamu yang ingin menikmati ketenangan alam dan staycation dengan suasana berbeda, Situ Cangkuang bisa jadi pilihan terbaik. Yuk, agendakan liburanmu ke sini!