Antusiasme Santri di Pondok Pesantren Ciamis Sambut Ganjar Pranowo

Bogor Traffic, Politik – Bakal Calon Presiden (Bacapres), Ganjar Pranowo, menghadiri kunjungan ke sejumlah pondok pesantren di Ciamis, Jawa Barat, pada Senin (9/10/2023). Kedatangan Ganjar disambut dengan gegap gempita oleh para ulama, masyayikh, dan ribuan santri yang antusias.

Dua pondok pesantren besar, yaitu Ponpes Al Quran Cijantung dan Ponpes Darussalam Ciamis, menjadi tujuan kunjungan Ganjar. Di kedua lokasi tersebut, Ganjar disambut dengan teriakan dan lautan massa yang ingin bersalaman dan berfoto bersamanya.

Berita Lainnya

“Pak Ganjar datang disambut luar biasa oleh para ulama dan santri. Luar biasa beliau ini. Pak Ganjar lihatlah sambutan santri, ini menyiratkan dukungan kami semua pada bapak,” ucap Kiai O. Nur Muhammad, pengasuh Ponpes Cijantung.

Ganjar juga menyempatkan diri berziarah ke makam Kiai Muhammad Siradj, didampingi para ulama dan masyayikh. Dalam kunjungannya, Ganjar menerima doa restu dari para ulama untuk meraih kesuksesan sebagai pemimpin masa depan.

“Sosoknya ramah, nggak jaim, dan merakyat sekali. Ide dan gagasannya juga cemerlang. Kami para ulama mendoakan semoga cita-cita pak Ganjar menjadi presiden terwujud,” ujar Kiai Nur Muhammad.

Pada kunjungan ke Ponpes Darussalam Ciamis, Ganjar diteriaki ribuan santri yang berbaris di pinggir jalan menyambut kedatangannya. Ganjar memberikan motivasi dan mengajak para santri untuk terus belajar, menjaga kesehatan mental, dan menghadapi perubahan yang cepat.

“Senang banget bisa ketemu bapak. Pak Ganjar, we love you,” teriak para santri yang bersemangat berfoto bersama Ganjar. Ganjar juga mengajak para santri untuk tetap berkreasi dan tidak malas karena zaman berubah dengan cepat.

Para santri merasa senang bisa bertemu Ganjar secara langsung, mendapatkan ilmu, dan pengalaman dari mantan Gubernur Jawa Tengah tersebut. Mereka menyambut kedatangan Ganjar dengan penuh semangat dan antusiasme.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan