Polres Bogor Gelar Lomba Polisi Cilik untuk Meriahkan Peringatan HUT ke-68 Lantas

KABUPATEN BOGOR – Polres Bogor mengadakan lomba Polisi Cilik (Pocil) dalam rangka Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke-68. Lomba ini diikuti oleh siswa-siswi Sekolah Dasar (SD).

Wakapolres Bogor, Kompol Fitra Zuanda, mewakili Kapolres Bogor, AKBP Rio Wahyu Anggoro menyatakan kebanggaannya terhadap anak-anak yang telah berpartisipasi.

Berita Lainnya
banner 1200x800

“Dalam kesempatan ini saya mengucapkan selamat datang dan selamat bertanding kepada para siswa-siswi yang telah hadir dan berpartisipasi menjadi peserta lomba Polisi Cilik,” ucap Kompol Fitra Zuanda, Sabtu (30/9/23).

“Mudah-mudahan acara ini bisa terus digelar setiap tahunnya, agar kita bisa menyalurkan keterampilan pelajar dalam baris-berbaris,” lanjut Fitra.

Lomba melibatkan 8 tim dari 8 sekolah dengan masing-masing tim terdiri dari 16 siswa-siswi yang sudah melewati tahap seleksi.

Fitra menjelaskan bahwa tujuan lomba Pocil ini adalah untuk melatih kedisiplinan dan keterampilan anak-anak, serta menanamkan rasa cinta terhadap berlalu lintas sejak dini.

“Dengan harapan lomba Pocil ini dapat membentuk karakter siswa-siswi SD yang baik dan membuka peluang bagi mereka untuk menjadi bagian dari Polri,” tutur Fitra.

Dia berharap bahwa lomba ini akan membentuk karakter pelajar yang religius, jujur, disiplin, dan memiliki tanggung jawab.

“Saya berharap dengan lomba ini, akan membentuk karakter pelajar yang religius, jujur, disiplin, kerja keras, punya tanggung jawab, menghargai prestasi, peduli sosial lingkungan dan kemandirian. Mudah-mudahan suatu saat peserta lomba ini juga bisa menjadi bagian dari Kepolisian Negara Republik Indonesia,” terangnya..

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan