HUT ke-43 Perumda Tirta Kahuripan, Pj. Bupati Bogor Ajak Lebih Solid dan Berkembang

Dok. Humas Pemkab Bogor
Dok. Humas Pemkab Bogor

Bogortraffic.com, KABUPATEN BOGOR – Perusahaan Daerah Air Minum Tirta Kahuripan merayakan ulang tahun ke-43 dengan penuh semangat dan harapan baru. Pj. Bupati Bogor, Asmawa Tosepu, dalam acara tasyakuran menyampaikan pesan agar Perumda ini semakin solid, sehat, dan mampu memberikan manfaat lebih besar kepada masyarakat Kabupaten Bogor.

Acara yang dihadiri oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan (Asekbang), Kepala Cabang BJB Cibinong, serta jajaran kepala SKPD, Direktur Utama dan direksi Perumda Tirta Kahuripan, Dewan Pengawas, dan mantan direksi ini menjadi momen untuk merayakan prestasi Perumda dalam menyediakan air bersih bagi masyarakat selama lebih dari empat dekade.

Berita Lainnya

“Aspirasi kami adalah agar kinerja Perumda semakin baik, mulai dari pembangunan instalasi pengolahan, perluasan jaringan distribusi, hingga upaya berkelanjutan untuk meningkatkan pelayanan air bersih,” ungkap Asmawa Tosepu.

Beliau juga menegaskan pentingnya inovasi dan transformasi digital di era 4.0 untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan publik. Koordinasi internal yang sinergis dan transparansi dalam pengelolaan menjadi kunci keberhasilan Perumda Tirta Kahuripan.

“Yang terpenting adalah bagaimana kami memastikan bahwa setiap permintaan atau kebutuhan air minum atau air bersih dapat ditangani dengan lebih baik dan tepat sasaran,” tambahnya.

Perayaan HUT Perumda Tirta Kahuripan juga diisi dengan berbagai program dan kegiatan, termasuk diskon layanan untuk pelanggan, donor darah, santunan untuk anak yatim, lomba desain maskot, serta upacara pengibaran bendera sebagai wujud syukur dan komitmen Perumda terhadap masyarakat.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan