bogortraffic.com, BOGOR – Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor mendukung penuh pelaksanaan Festival Merah Putih (FMP) yang digelar sepanjang Agustus, bertepatan dengan perayaan Hari Kemerdekaan RI.
Penjabat (Pj) Wali Kota Bogor, Hery Antasari, mengimbau seluruh stakeholder dan masyarakat untuk meramaikan festival ini dengan memasang bendera dan umbul-umbul merah putih di seluruh wilayah.
“Selain memasang bendera di depan rumah, kami mendorong semua pihak untuk memeriahkan FMP. Kami juga memerintahkan kelurahan dan kecamatan untuk melakukan hal yang sama,” kata Hery Antasari, pda Rabu (31/7/2024) malam
Sementara itu, Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bogor, Syarifah Sofiah, mengungkapkan bahwa FMP telah digelar sebanyak sembilan kali dan setiap tahun kualitas acara meningkat.
“Kami berharap FMP ini bisa menjadi inspirasi bagi kabupaten dan kota lain. Festival ini menegaskan bahwa bendera merah putih adalah simbol kehormatan dan jati diri bangsa Indonesia,” jelasnya.
Syarifah menambahkan, puncak acara FMP adalah kirab bendera merah putih pada 18 Agustus 2024. Kirab ini akan mengarak dua bendera sepanjang 100 meter melalui jalur 5 kilometer dari Tugu Kujang hingga Pusdikzi.
“Kegiatan ini bertujuan agar seluruh masyarakat ikut serta dalam menghargai simbol negara,” ujar Syarifah.
Selain itu, Festival Merah Putih juga akan menampilkan Street Food di kawasan Suryakencana, menegaskan kekayaan kuliner Kota Bogor. Kegiatan ini diharapkan dapat memupuk semangat patriotisme dan memperkuat identitas nasional di tengah masyarakat.