Kalahkan PSM, CIRO Alves Apresiasi Dukungan Penuh Bobotoh

Penyerang PERSIB, Ciro Alves memberikan keterangan pers usai pertandingan pekan ke-21 Liga 1 2024/2025 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu, 1 Februari 2025. (Foto: Dok. PERSIB.co.id)

bogortraffic.com, BANDUNGPERSIB Bandung kembali menunjukkan performa impresif dengan meraih kemenangan tipis 1-0 atas PSM Makassar dalam laga pekan ke-21 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Sabtu (1/2/2025). Gol tunggal kemenangan Maung Bandung dicetak oleh Ciro Alves pada menit ke-74, memastikan tren positif tim tetap terjaga.

Pertandingan berlangsung ketat sejak awal, dengan kedua tim saling jual beli serangan. PERSIB, yang tampil di hadapan ribuan Bobotoh, berusaha menekan sejak menit pertama, sementara PSM bermain disiplin dalam bertahan dan mengandalkan serangan balik cepat.

Berita Lainnya

Setelah berbagai upaya, kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-74. Ciro Alves, penyerang asal Brasil, memanfaatkan kemelut di dalam kotak penalti dan melepaskan sepakan keras yang gagal dihalau kiper PSM. Gol tersebut menjadi satu-satunya yang tercipta dalam laga ini dan cukup untuk membawa PERSIB mengamankan tiga poin penting.

Dalam konferensi pers usai pertandingan, Ciro Alves mengaku senang bisa mencetak gol kemenangan bagi timnya. Ia juga mengapresiasi dukungan luar biasa dari Bobotoh yang memenuhi stadion.

“Hari ini kami bekerja keras dan hasilnya sangat memuaskan. Saya senang bisa membantu tim meraih tiga poin di kandang sendiri,” ujar Ciro.

Pemain berusia 34 tahun itu juga menyampaikan apresiasi kepada Coach, yang dinilainya telah bekerja keras dalam mempersiapkan tim.

“Selamat untuk coach Igor dan seluruh tim. Kami bekerja keras setiap hari dan kemenangan ini adalah hasil dari kerja keras tersebut. Yang terpenting adalah tiga poin, saya sangat bahagia,” tambahnya.

Kemenangan ini semakin memperkokoh posisi PERSIB di papan atas klasemen Liga 1. Tim asuhan Bojan Hodak terus menunjukkan konsistensi permainan dan semakin percaya diri menghadapi sisa musim.

Dengan dukungan penuh dari Bobotoh, PERSIB berharap dapat mempertahankan momentum ini dan terus bersaing di jalur juara.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan