bogortraffic.com, BOGOR – Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor, Dedie Rachim-Jenal Mutaqin, unggul dalam hasil quick count (QC) Pilwalkot Bogor 2024 yang dirilis oleh sejumlah lembaga survei. Dedie mengimbau para pendukungnya untuk tidak merayakan kemenangan secara berlebihan dan tetap menghormati proses penghitungan resmi oleh Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD).
“Saya pikir kita syukuri saja ya, tidak perlu secara berlebihan kita rayakan. Kita menghormati proses yang dilaksanakan oleh KPUD hingga penetapan nanti. Setelah itu, baru kita bisa melaksanakan kegiatan syukuran atau doa bersama,” ujar Dedie kepada wartawan, Rabu (27/11/2024).
Dedie menyatakan rasa syukur atas hasil quick count yang menunjukkan kemenangan pasangan Dedie-Jenal. Menurutnya, hasil quick count ini merefleksikan data di lapangan yang juga akan dihitung secara resmi oleh KPUD.
“Alhamdulillah, dari quick count ini sudah tergambar bahwa Dedie dan Jenal memenangkan Pilkada Kota Bogor tahun 2024. Quick count secara ilmiah mencerminkan kondisi di lapangan, meskipun nanti hasil resmi tetap harus menunggu penghitungan manual oleh KPUD,” jelas Dedie.
Dedie menekankan pentingnya menghormati tahapan administrasi yang sedang berjalan dan memastikan bahwa segala bentuk perayaan dilakukan setelah proses resmi selesai. Hal ini demi menjaga kondusivitas Kota Bogor selama masa transisi pasca-pemilihan.
“Dari quick count sudah terlihat arah kemenangan, tetapi kita tetap menunggu hasil final dari KPUD. Semoga semua proses ini berjalan lancar dan menghasilkan pemimpin yang terbaik untuk Kota Bogor,” imbuhnya.
Pasangan Dedie-Jenal mendapatkan persentase suara yang signifikan dalam quick count, jauh mengungguli rival mereka. Namun, persentase dan angka detail hasil quick count belum disampaikan secara resmi oleh lembaga survei maupun tim pemenangan.
Jika hasil quick count ini selaras dengan penghitungan resmi KPUD, pasangan Dedie-Jenal akan melanjutkan estafet kepemimpinan di Kota Bogor untuk periode 2024–2029. Dedie Rachim, yang saat ini menjabat Wakil Wali Kota Bogor, memiliki pengalaman dalam pemerintahan yang menjadi modal kuat dalam membangun visi untuk kota ini bersama Jenal Mutaqin.