Laga Persib Bandung vs Borneo FC Digelar di GBLA, Tribun Utara-Selatan Tanpa Bobotoh

Stadion Gelora Bandung Lautan Api (Foto: Dok. PERSIB.co.id)

bogortraffic.com, BOGOR- PERSIB Bandung akan menjamu Borneo FC pada pekan ke-11 Liga 1 2024/25 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Jumat, 22 November 2024. Pertandingan ini menandai kembalinya Bobotoh ke tribun Barat dan Timur, setelah dua laga kandang sebelumnya berlangsung tanpa penonton.

“Untuk tribun Utara dan Selatan, PERSIB masih harus menutupnya hingga tiga pertandingan kandang sesuai sanksi dari Komite Disiplin PSSI,” ungkap Vice President Operational PT PERSIB Bandung Bermartabat, Andang Ruhiat, Kamis (14/11/2024).

Berita Lainnya

Meskipun sebagian tribun sudah dibuka untuk Bobotoh, Andang menegaskan bahwa suporter Borneo FC dilarang hadir di GBLA. Kebijakan ini sesuai dengan pasal 4 ayat 8 Regulasi Liga 2024/25 dan Pasal 141 Kode Disiplin PSSI Tahun 2023, yang melarang kehadiran suporter tim tamu pada pertandingan tandang.

“PERSIB tidak menyediakan kuota tiket untuk suporter Borneo FC. Jika ada yang memaksakan datang, Panpel PERSIB akan memulangkannya,” ujar Andang.

Ia juga mengingatkan bahwa pelanggaran regulasi ini bisa mendatangkan sanksi dari Komite Disiplin PSSI, baik untuk klub maupun suporter yang melanggar aturan.

Andang menegaskan, PERSIB tidak bertanggung jawab atas kerugian yang dialami oleh suporter tim tamu yang tetap memaksakan hadir di stadion.

“Pihak keamanan akan bertindak untuk menertibkan mereka dan mengembalikannya ke daerah asal,” tegasnya.

Pertandingan ini menjadi kesempatan penting bagi PERSIB untuk melanjutkan tren positif mereka, dengan dukungan langsung dari Bobotoh di tribun yang kembali dibuka secara terbatas.

Berita Terkait

Tinggalkan Balasan