bogortraffic.com, BOGOR- Pasangan calon (Paslon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Bogor nomor urut 3, Dedie Rachim dan Jenal Mutaqin, menggelar pesta rakyat sebagai bagian dari kampanye akhir jelang masa tenang Pilkada 2024. Acara ini berlangsung di Lapangan Koramil, Kelurahan Kayumanis, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, pada Rabu (20/11/2024) pagi hingga siang hari.
Hadir sejumlah tokoh partai koalisi dari tingkat DPD hingga DPP, termasuk wakil rakyat dari DPRD Kota Bogor dan DPR RI, yang turut mendukung pasangan ini. Dedie-Jenal didukung oleh koalisi partai besar, yakni Partai Amanat Nasional (PAN), Partai Gerindra, Partai Demokrat, Perindo, dan Partai Gelora.
Pesta rakyat tersebut dihadiri sekitar 1.000 orang yang silih berganti datang untuk menikmati hiburan musik dan jajanan kaki lima. Di tengah kerumunan, Dedie Rachim menyemangati pendukungnya.
“Saya minta waktu tiga menit saja, kita kumpul di tengah, kita buktikan bahwa kita siap memenangkan Pilkada pada 27 November nanti,” ujar Dedie Rachim dengan penuh semangat.
Lokasi kampanye Dedie-Jenal, Kelurahan Kayumanis, dikenal sebagai basis kuat Partai Keadilan Sejahtera (PKS), yang mengusung paslon nomor urut 2, Atang Trisnanto dan Annida Allivia. PKS merupakan partai pemenang pemilu legislatif di Kota Bogor dengan perolehan 11 kursi DPRD, dan Tanah Sareal adalah salah satu wilayah kekuatan utamanya.
Baliho paslon Atang-Annida terlihat mendominasi sepanjang Jalan Sholeh Iskandar (Solis). Namun, kehadiran Dedie-Jenal di lokasi tersebut menunjukkan upaya mereka untuk menggaet suara di wilayah “kandang lawan.”
Calon Wakil Wali Kota Bogor, Jenal Mutaqin, mengajak pendukungnya untuk memilih pemimpin yang berpengalaman dan memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Insyaallah, maslahat (berguna), manfaat, Bogor lancar,” kata Jenal, menekankan pentingnya pengalaman legislatif dan eksekutif dalam memimpin Kota Bogor.
Pilkada 2024 telah memasuki masa akhir kampanye, yang berlangsung sejak 25 September hingga 23 November 2024. Setelah itu, tahapan akan berlanjut ke masa tenang pada 24-26 November, sebelum hari pencoblosan pada 27 November 2024.
Paslon Dedie Rachim dan Jenal Mutaqin optimistis mampu merebut hati masyarakat Bogor dengan program kerja dan visi mereka, membawa Bogor menjadi kota yang maslahat dan sejahtera.